Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

Desaku Purwakarta
Rp. 0
Keranjang masih kosong.

Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

SEMUA KATEGORI

POSYANDU : DESA LINGGASARI BEBAS STUNTING

POSYANDU : DESA LINGGASARI BEBAS STUNTING

 

Desa Linggasari, 11 September 2023 – Posyandu (pos pelayanan terpadu) merupakan upaya pemerintah untuk memudahkan masyarakat Indonesia dalam memperoleh pelayanan kesehatan ibu dan anak. Tujuan utama posyandu adalah mencegah peningkatan angka kematian ibu dan bayi saat kehamilan, persalinan, atau setelahnya melalui pemberdayaan masyarakat.

Oleh karena itu Desa Linggasari Kecamatan Darangdan rutin mengadakan kegiatan Posyandu yang dilakukan setiap tiga kali dalam satu minggu untuk penimbangan berat badan dan pengukuran tinggi badan balita. Serta kegiatan imunisasi dilakukan setiap enam bulan. Sebanyak tiga puluh lima sampai empat puluh ibu dan balita datang setiap kegiatan diadakan. Diadakannya kegiatan Posyandu di Desa Linggasari ini menunjukkan upaya serius Pemerintah Desa Linggasari dalam memberantas stunting, penyakit cacing, dan malnutrisi pada balita melalui pemberian obat dan vitamin. Setiap ibu diberikan buku Posyandu untuk mencatat tumbuh kembang anak. Setiap pertumbuhan, kenaikan dan penurunan berat badan tercatat dengan detail sehingga ibu dan petuags Posyandu dapat memantau kondisi pertumbuhan si kecil. Oleh karena itu, keberadaan Posyandu diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, terutama ibu, bayi dan balita terutama memperoleh kemudahan untuk mendapatkan informasi dan pelayanan kesehatan bagi ibu, bayi, dan balita.
(BKP 54 – 2023)

Komentar

Nyiayu
Selasa, 12 September 2023 17:46

Sukses selalu untuk IPDN dan kakak kakak praja

Aditya Nugraha
Selasa, 12 September 2023 18:48

sukses selalu kak

Tinggalkan Komentar

Email anda tidak akan ditampilkan. Harap isi semua yang bertanda *